TERTAWA GEMBIRA
AUDIO RENUNGAN KLIK: ------------------
Ams 17:22 ¶ Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang.
Sdr..... bergembira itu menyehatkan fisik maupun mental. Orang yang gembira akan meningkatkan rasa nyaman, lebih bisa menikmati waktu, dan menjaga suasana hati supaya tidak cepat marah, cepat emosi, berpikir pendek dll.
Orang yang gembira pasti berseri-seri, tidak suntuk mukanya, orang yang gembira akan menciptakan atmosfir menyejukan, dengan kata lain akan menjadi berkat buat sekitarnya.
Ams 15:13 ¶ Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat.
BAGAIMANA DENGAN TERTAWA?
Tidak semua tertawa pasti mewakili hati yang gembira. Ada tertawa mengejek, tertawa karena menang, tertawa karena puas, tertawa melihat kejatuhan orang lain, dan tertawa karena kesombongan. Namun demikian orang yang gembira pasti punya tawa, sebaliknya orang yang sedang tertawa belum tentu gembira.
Kegembiraan harus datang dari hati, kegembiraan yang dari Tuhan berangkat dari rasa syukur sebab tidak mungkin orang yang tidak mau bersyukur bisa gembira.
Puji Tuhan, selamat beraktivitas. amin!!