Minggu, 25 Juni 2023

BARANG MAHAL


1Ptr 2:7a Karena itu bagi kamu, yang percaya, ia mahal....."


Ketika seseorang kapalnya pecah ditengah lautan, maka barang yang mahal adalah papan kayu yang bisa membuat seseorang mengapung dan bukan sebongkah emas yang ada didalam koper. Ketika seseorang terjebak didalam kapal selam, maka benda yang paling berharga adalah tabung oxigen. Tidak ada yang lebih berharga selain benda tersebut.

Yesus memang mahal jika seseorang tahu betapa berharganya pengampunan yang sudah diterimanya. 

Yesus begitu mahal dan berharga karena satu-satunya kunci menuju ke Sorga adalah melalui Yesus dan tidak ada yang lain. 

Kis 4:12 Dan keselamatan tidak ada di dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan."

Mari mantapkan iman kita sebab bisa jadi yang kita anggap berharga suatu saat tidak berguna. Dalam Luk 12:20 Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, dan apa yang telah kausediakan, untuk siapakah itu nanti?
Amin. (Agus Winardi)

bm

"Dadi Banyu Ojo Wedi Aro Watu|Air tidak boleh takut dengan batu".

avatar
Admin RENUNGAN 2 MENIT Online
Welcome to RENUNGAN 2 MENIT theme
Chat with WhatsApp