Senin, 20 Februari 2023

JUJUR BANYAK MANFAATNYA

AUDIO RENUNGAN:  
 

Efesus 4:25 Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar seorang kepada yang lain, karena kita adalah sesama anggota.

Sdr hari ini adalah zaman medsos dimana setiap orang bisa membangun privasi bahkan menyamarkan identitasnya. Galak dimedsos namun lembek didunia nyata atau sebaliknya galak didunia nyata namun luar biasa rohani didunia maya, Sebab itu medsos bisa mempercepat kehancuran seseorang karena aib bisa tersebar dengan cepat, didalam rumah tangga medsos juga bisa menjadi pemicu permasalahan-permasalahan rumit yang sulit terurai.

Perselingkuhan, perceraian banyak diawali dari WA, FB, Tiktok walaupun juga ada banyak sisi baik di medsos tersebut, medsos bisa dipakai memberitakan berita baik, motivasi hidup, mengupas Firman Tuhan. 

Medsos itu seperti lembaran uang, dia tidak punya sifat baik atau jahat semua tergantung yang menggunakannya dan ada ditangan siapa.

APA YANG HARUS KITA LAKUKAN?
Budayakan jujur. Sejahat apapun medsos memfitnah anda, jika anda dikenal jujur didepan suami/istri dan anak-anak. Maka rumahmu akan tetap kokoh. Namun sebaliknya jika biasa hidup berbelit-belit dan biasa berbohong maka medsos akan mempercepat kehancuran anda.
Mat 5:37 Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat.
Mari mulailah jujur bukan dari orang lain namun dari dirimu sendiri. Tuhan memberkati.

bm

"Dadi Banyu Ojo Wedi Aro Watu|Air tidak boleh takut dengan batu".

avatar
Admin RENUNGAN 2 MENIT Online
Welcome to RENUNGAN 2 MENIT theme
Chat with WhatsApp